PENCARIAN

Kamis, 30 Desember 2010

HASIL POLLING : Pantaskah Christian Gonzales masuk starting 11 Timnas Indonesia?

Pantaskah Christian Gonzales masuk starting 11 Timnas Indonesia?

Hasil Polling Masuk Timnas Zone,

Ya                   : 95% (39 Orang)

Butuh Waktu   : 0% (0 Orang)

Tidak               : 5% (2 Orang)

Rupanya banyak yang mendukung Christian Gonzales membela Indonesia, terutama mengisi lini depan Indonesia.Polling dilakukan selama 2 bulan, sampai sekarang sudah ditutup. Mudah-mudahan saja kedepan Gonzales mampu menjadi striker maut Indonesia, walaupun usianya sudah tidak lagi muda. Dibawah ini merupakan Biodata lengkap Christian Mustafa Habibie Gonzales.

Biodata Christian Gonzales:

Biodata Umum :
Nama Lengkap             : Christian Genard Alfaro Gonzales
Nama Islam                   : Mustafa Habibie
Panggilan                      : Christian "El Loco" Gonzales
Nama Baju                    : Gonzales
Nama Julukan               : El Loco (Si Gila)
Tanggal lahir                 : August 30, 1976
Tempat Lahir                : Montevideo, Uruguay
Tinggi Badan                : 177 cm
Agama                           : Islam (mulai 9 Oktober 2003)
Kebangsaan                  : Indonesia (mulai 1 November 2010)

Keluarga: 
Nama Bapak                  : Eduardo Alfaro
Pekerjaan                       : Tentara / Militer
Nama Ibu                        : Meriam Gonzales
Pekerjaan                       : Perawat
Istri                                   : Eva Siregar
Anak                                :
Amanda Gonzales
Michael Gonzales
Fernando`Alvaro
Vanesa Siregar Gonzales
Karir Sepakbola :

Posis Bermain              : Striker (penyerang) (CF/SS)
Klub Sekarang              : Persib Bandung
Nomer di klub                : 99
Nomer di timnas            : 9

* main (gol)

Timnas :
1994–1996 Uruguay U-20, 0 (0)
2010– Indonesia,  9 (6)

Klub Junior :
1990-1995 Defensor Sporting, ..(..)

Klub Senior:
1995-1997 Sud America 1 (0)
1997-1999 Huracan Ctes (pinjam),  3 (0)
1999-2000 Sud America,  12 (1)
2000-2003 Deportivo Maldonado,  22 (1)
2003-2005 PSM Makassar, 26 (27)
2005-2008 Persik Kediri, 115 (125)
2008-2009 Persib Bandung (pinjam),  21 (21)
2009-.... Persib Bandung, 33 (31)

Total main (gol) : 223 (206)

Prestasi:

  • Pencetak Gol Terbanyak Liga Indonesia 2003-2004 dengan 27 gol
  • Pencetak Gol Terbanyak Liga Indonesia 2005-2006 dengan 30 gol
  • Pencetak Gol Terbanyak Liga Indonesia 2006-2007 dengan 32 gol
  • Pencetak Gol Terbanyak Liga Indonesia 2007-2008 dengan 26 gol
  • Pencetak Gol Terbanyak Indonesia Super League 2008-2009 dengan 28 gol
  • Pencetak Gol Terbanyak Piala Indonesia 2009-2010 dengan 10 gol
Terima kasih pada yang telah mendukung polling di Masuk Timnas Zone ini, polling selanjutnya dapat dilihat lagi.

FINAL AFF 2010, SU-GBK OVERLOAD !!!

Pada Final leg 2 AFF 2010 antara Indonesia dengan Malaysia ternyata menyimpan rekor tersendiri. Dari kapasitas Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) yang tersedia 88.083 tempat duduk, penonton yang memadati SUGBK mencapai 95.000 pasang mata. Dari Jumlah itu diperkirakan 99% adalah supporter Indonesia. Ada 1% merupakan panitia penyelenggara dan pendukung Malaysia yang takut-takut mendukung timnya.

Supporter Indonesia di Tribun Atas terlihat berdesak-desakkan menonton pertandingan, namun mereka tetap antusias dan penuh semangat mendukung Tim Garuda. Pemandangan yang sama juga terlihat di Tribun Bawah, penonton yang melebihi kapasitas terlihat tetap bergelora mendukung Timnas Indonesia.

Tak hanya itu, Penonton di kelas VIP Barat, banyak yang tidak kebagian tempat duduk. Mereka terpaksa menyaksikan pertandingan sambil berdiri. Bahkan, meja yang harusnya diperuntukkan bagi wartawan media cetak maupun televisi diduduki para penonton. Bahkan, puluhan penonton yang memegang tiket VIP Barat, ada yang harus duduk seadanya di pagar pembatas antara penonton VIP Barat dengan tribun Kelas I. Beberapa orang di kelas VVIP terlihat juga duduk di tangga jalan supaya dapat melihat pertandingan kendati tidak mendapatkan kursi.

Walaupun Kalah supporter Indonesia tetap sportif dan disiplin dalam pertandingan kali ini. Sempat ada supporter Malaysia (1 Orang) yang mengibarkan bendera Malaysia di tribun VVIP dan dilempari botol oleh supporter Indonesia namun cepat ditangani oleh aparat keamanan. Namun kita patut berbangga terhadap Bangsa kita Indonesia, karena dapat mendukung Timnas dengan SUPORTIF!!!

STADION UTAMA GELORA BUNG KARNO

Lokasi: Senyan, Jakrta, Indonesia

Dibangun : 8 Februari 1960

Kapasitas : 100.000 (hingga 2007), 88.083 (kini) tempat duduk.

Lampu: 1.200 luks
Panjang sentel ban: 800 meter
Panjang lapangan: 110 meter
Lebar lapangan: 60 meter

Kategori Keseluruhan: A




GALERI FOTO TIMNAS AFF 2010 (2)

Inilah kumpulan gambar (foto) Timnas Indonesia (2) saat bermain pada piala AFF 2010 lanjutan dari yang posting pertama (GALERI FOTO TIMNAS AFF 2010). Masuk Timnas Zone memrangkum gambar (foto) 8 pemain lagi yang kesemuanya memakai baju timnas.

Galeri Foto Timnas AFF 2010:
1. Foto Timnas Indonesia, Bambang Pamungkas (BePe)

 2. Foto Timnas Indonesia, Ahmad Bustomi 
 

3. Foto Timnas Indonesia, Maman Abdurahman

4. Foto Timnas Indonesia, Markus Haris Maulana (Markus Horison)

5. Foto Timnas Indonesia, Muhammad Ridwan (M Ridwan)


6. Foto Timnas Indonesia, Hamka Hamzah

7. Foto Timnas Indonesia, Yongki Ariwibowo

8. Foto Timnas Indonesia, Zulkifli Sukur






















Lihat juga GALERI FOTO TIMNAS AFF 2010 untuk pemain lainnya... LIHAT
atau mau lihat GALERI TIMNAS U-23 >>> Lihat 

MASUK TIMNAS GALLERY (1)

Image Masuk Timnas Zone (Header)
Wallpaper bagus, bisa buat wallpaper HP atau lainnya khusus dari Masuk Timnas Zone:
1. Wallpaper Biru
 2. Wallpaper Merah

NURDIN HALID TURUN !!!

Banyaknya tuntutan supaya Nurdin Halid mundur dari jabatan Ketua Umum PSSI terus menguat. Mulai dari soal kisruh tiket final Piala AFF 2010, Gagalnya PSSI membawa tim nasional Indonesia menjadi juara, lalu tidak membaiknya pelatihan sepakbola untuk anak-anak Indonesia juga menjadi alasan kuat untuk menuntut ketua pemenangan pemilu Partai Golkar di wilayah Sulawesi Selatan ini untuk secepatnya lengser. Teriakan “Nurdin Turun” banyak dikumandangkan dari rakyat Indonesia.


Beberapa perkataan Pak Nurdin dan Kolega-koleganya, serta tanggapan dari User (saya) :
"Tidak mungkin saya memuaskan 240 juta orang, tapi dalam stadion, bukan ukuran orang tidak senang dengan sama saya," kata Nurdin di Jakarta, Kamis (30/12). >>> Terpilihnya seorang pemimpin itu dari dukungan rakyat banyak!!!

"Karena itu, saya tahu ini rekayasa, ada mobilisasi, ada orang yang bayar, saya tahu semua itu, jadi saya tidak perlu peduli." >>> Sok tahu, saya aja dukung Nurdin turun agar PSSI dapat menjadi lebih baik bukan karena ADA ORANG YANG BAYAR!!! Kita tidak DIBAYAR!!!

“Mana ada di dunia ini ketua umum disuruh mundur. kalau anda lihat, anak-anak timnas lahir dari mana? mereka dibentuk di ISL (Liga Super Indonesia yang berada dalam naungan PSSI). saya tegaskan tidak akan mundur. saya percaya kepada demokrasi dan menjaga martabat PSSI”. >>> Adalah, ga tau info sih (aduh-aduh). Mereka lahir dari Ibunya lah (aduh-aduh lagi). Mereka bermain bagus bukan karena usaha Pak Nurdin, tapi karena kemauan mereka sendiri untuk bermain bagus! INGAT, Demokrasi = Dengarkan Suara Rakyat!!!

“kenapa saya disuruh mundur? itu hanya politisasi. siapa orangnya, cari sendiri.” >>> Jangan menyalahkan orang lain, introspeksi. Ini BUKAN POLITISI, Ini SEPAKBOLA!!!

Sementara Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Mallarangeng meminta masyakarat untuk bersabar. Pasalnya, tahun depan akan digelar kongres luar biasa PSSI. "Siapa yang mempunyai tanggung jawab akan dibicarakan secara khusus," ucap Andi. Ia juga meminta pengurus PSSI membuka mata dan hati terhadap pikiran serta kritikan dari dari masyarakat luas. >>> Yth. Pak Andi Mallarangeng anda memang orang yang bijak, tak seperti Pak Nurdin.

"Dan bahkan nanti kalau Nurdin akan dipilih lagi kenapa tidak?" Kata Idrus Marham. >>> Korban hipnotis Pak Nurdin.


"Dia (Nirwan Bakrie) mengatakan, ketika perahu oleng, kita tidak boleh tinggalkan perahu itu. Kita harus tetap di perahu sampai perahu bersandar di dermaga. Setelah itu kita serahkan kepada orang yang mampu," kata Nurdin menirukan masukan yang diberikan Nirwan kepadanya. >>> Kalo sampai tenggelam gimana? Kalau ada orang yang lebih pantas mengendalikan perahu itu gimana? Emangnya sampai??. Aduh-aduh, CoPas (Copy-Paste) lagi.

"Sekitar 90 persen biaya timnas, semua kelompok umur, bisa mengikuti seluruh even internasional karena sumbangsih keluarga Bakrie," kata Nurdin. >>> Iya kan dana nya Pak Bakri, jasa Pak Nurdin?? Terus karena anda teman beliau jadi bangga gitu??

Dan banyak lagi..

Mari Rakyat Indonesia kita bisa memajukan Persepakbolaan Indonesia tanpa Nurdin Halid!
Ayo dukung Nurdin Halid untuk turun dari Jabatanya di situs:

AFF FINAL: INDONESIA KALAH AGREGAT 2-4, JADI RUNNER UP

Malaysia juara AFF Suzuki Cup 2010
Malaysia keluar sebagai juara Piala AFF 2010, sedangkan Indonesia harus puas menjadi Runner up Piala AFF kali ini. Kalah tipis 1-2 dari Indonesia, skor tersebut lebih dari cukup bagi Malaysia untuk merebut Piala AFF dengan agregat 2-4 untuk keunggulam Malaysia, Malaysia pun keluar sebagai Juara baru Piala AFF karena baru pertama kali menjadi juara di kawasan Asia Tenggara ini. Sedangkan bagi Indonesia kekalahan ini menjadikan Indonesia menjadi spesialis Runner up dalam Piala AFF, setelah menjadi Juara ke 2 selama 4 gelaran Piala ini, tahun 2000, 2002, 2004,dan 2010. (Kayak Timnas Belanda ya, apa gara gara bekas jajahannya mungkin --")

Pertandingan 1, Stadion Bukit Jalil, Malaysia. Malaysia 3-0 Indonesia. 

Indonesia mengalami kekalahan 0-3 melawan tuan rumah Malaysia di partai final pertama AFF Suzuki Cup 2010 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Minggu.

Berawal di babak ke 2, Kesalahan Maman menjaga lini pertahanan dimanfaatkan dengan baik lewat satu tendangan M Safee berubah keadaan menjadi 1-0 untuk tuan rumah di menit 61. Selang enam menit kemudian, Malaysia kembali menekan, satu tendangan oleh Mohammad Ashari menggetarkan gawang Indonesia. Kedudukan menjadi 2-0 untuk tuan rumah. Malaysia kembali memperbesar gol lewat kaki M Saffe di menit 73. Skor menjadi 3-0.
Pada pertandingan final ini sempat terjadi mogok pertandingan beberapa menit karena ada teror sinar laser oleh penonton tuan rumah.

Pertandingan ke 2. Stadion Gelora Bung Karno, Indonesia. Indonesia 2-1 Malaysia.

Di babak pertama, Indonesia lebih dulu mendapatkan kesempatan emas melalui tendangan penalti. Sayang tendangan Kapten Firman Utina yang lemah mampu diantisipasi oleh kiper Malaysia, yang memang tampil baik sepanjang laga.

Di babak ke 2 menit 54, Malaysia malah mampu unggul 1-0, berkat gol Mohd Safee yang memang tampil baik biarpun jarang mendapat bola karena Malaysia harus bermain defensif. Dalam sebuah serangan balik, Safee berhasil menguasai sebuah umpan terobosan dan menggiringnya melewati dua Maman dan Hamka sebelum melepaskan tendangan keras dari tengah kotak penalti, yang mendesak jaring dalam gawang Markus Horison.

Perubahan itu perlahan menaikkan kualitas permainan Indonesia, sampai akhirnya bisa menyamakan kedudukan berkat gol Muhammad Nasuha pada menit ke-73. Memanfaatkan bola muntah hasil tembakan Ahmad Bustomi yang ditepis, Khairul Fahmi, Muhammad Nasuha, membobol gawang Malaysia pada menit ke-73. Gol itu mendongkrak kepercayaan diri Indonesia walau agak terlambat. Mereka terus berusaha mencetak gol di waktu tersisa. Setelah berjuang hingga menit ke-85, Indonesia berhasil mengungguli Malaysia berkat tembakan Muhammad Ridwan.

Indonesia mampu tampil dominan di kandang sendiri. Walau begitu, penyelesaian akhir yang terlihat terburu-buru dan grogi sering kali membuyarkan peluang Indonesia. Tapi banyak yang bangga atas prestasi Timnas Indonesia menjadi Runner-up Piala AFF 2010.

Kamis, 23 Desember 2010

SYAMSIR ALAM DAN M ZAINAL HAQ DIREKRUT PENAROL

Syamsir dan Zainal
Dua pemain Timnas Indonesia SAD yang tampil di kompetisi junior Uruguay, yaitu Syamsir Alam (Penyerang) dan Mochammad Zainal Haq (Bek) menarik kubu Penarol, salah satu klub terbesar di Uruguay, untuk menggunakan jasa mereka.

Syamsir dan Zainal nantinya akan bermain dalam Cuarta Division, semacam kompetisi liga remaja yang rutin digelar sebagai tingkatan pembinaan sepakbola Uruguay mulai awal tahun depan, dimana Tim Indonesia SAD juga bermain dalam kompetisi tersebut. Dan bila dianggap mumpuni, bukan tak mungkin mereka akan masuk tim senior CA Penarol.

Syamsir Alam dikontrak Penarol karena tampil mengesankan selama tiga tahun berkompetisi di Uruguay. Pemain kelahiran 6 Juli 1992 itu sudah mencetak lebih dari 50 gol. Prestasi Syamsir yang paling hebat perhatian adalah saat membuat 27 gol musim lalu dan berada di posisi kedua daftar top scorer pada liga itu. Sedangkan untuk Zainal, ia dipilih langsung manajer tim, Víctor Haroldo Púa Sosa. Mantan pelatih timnas Uruguay pada 1998-2001 itu menilai kualitas permainan bertahan Zainal sangat bagus.


Penarol sendiri merupakan salah satu klub terbesar di Amerika Latin. Saat ini mantan pemain Real Madrid Santiago Solari masih menjadi bagian dari klub ini. Pernah memenangi lima kali Copa Libertadores, Penarol juga pernah memakai jasa pemain-pemain kaliber dunia.  

Rabu, 22 Desember 2010

GALERI FOTO TIMNAS AFF 2010

Inilah kumpulan gambar (foto) Timnas Indonesia saat bermain pada piala AFF 2010. Masuk Timnas Zone memrangkum gambar (foto) 6 pemain yang kesemuanya memakai baju timnas.

Galeri Foto Timnas AFF 2010:
1. Foto Timnas Indonesia, Christian Gonzales (El Loco)

2. Foto Timnas Indonesia, Irfan Bachdim

3. Foto Timnas Indonesia, Firman Utina

4. Foto Timnas Indonesia, Oktavianus Maniani (Okto)

5. Foto Timnas Indonesia, Arif Suyono

6. Foto Timnas Indonesia, Mohammad Nasuha (M Nasuha)
Lihat juga GALERI FOTO TIMNAS AFF 2010 (2) untuk pemain lainnya... LIHAT

Selasa, 21 Desember 2010

STADION BUKIT JALIL - MALAYSIA

Stadion Bukit Jalil- Malaysia

Stadion Utama Malaysia ini berkapasitas normal mencapai hampir kurang lebih 105.000 orang ini merupakan kebanggaan dari masyarakat Malaysia, dan merupakan terbesar (kapasitas penonton) ke 4 (data 2010) di Dunia. Stadion ini terletak di dalam Kompleks Olahraga Nasional Bukit Jalil, di sebelah selatan Ibukota Malaysia, Kuala Lumpur. Stadion ini adalah stadion multifungsi yang mampu menampung kapasitas maksimal 110.000 orang.

Pemerintah Malaysia membangun stadion ini pada tahun 1998. Stadion ini memiliki infrastruktur yang bagus, memiliki standar eropa kemungkinan, dan mempunyai tempat duduk yang banyak pula, selain itu fasilitas penayangan televisi (seperti pada saat Vietnam vs Malaysia) sangat lengkap dan baik, saat melihatnya sungguh terlihat seperti menonton liga-liga Eropa.

Stadion ini nantinya akan menggelar pertandingan Final AFF 2010 leg 1, antara Malaysia VS Indonesia yang akan dilaksanakan pada 26 Desember 2010. Dan banyak juga warga WNI yang hendak menonton pertandingan ini baik yang memang bekerja di Malaysia maupun yang berniat berangkat dari tanah air demi melihat partai Final di Stadion Bukit Jalil. Semoga saja tetap aman keadaan disana..

MAN OF THE MATCH SEMIFINAL AFF, MOHAMMAD NASUHA

Nasuha saat sebelum bertanding

Selain gol-gol penting Christian Gonzales saat melawan Filipina di semifinal AFF 2010, Bangsa Indonesia juga patut bangga terhadap bek sayap Indonesia, Mohammad Nasuha. Bek sayap yang bermain untuk Persija ini menunjukkan performa gemilang, apik dalam bertahan dan efektif saat menyerang. Overlapping yang dilakukannya juga membuat serangan Timnas Indonesia semakin variatif.

Saat melawan Filipina, M. Nasuha harus mendapat jahitan di kepalanya akibat benturan saat membantu tim Garuda menang 1-0 atas Filipina pada semifinal pertama Piala AFF 2010, Kamis (16/12/2010). Seperti halnya leg ke 1, saat leg ke 2 ia bermain sangat baik, seolah tidak ada cedera yang dialami dirinya padahal terlihat ia masih menggunakan perban di kepalanya dari mulai awal bertanding. 

Saat bertanding, Nasuha tampil impresif. Tak hanya sukses menjaga pertahanana, mantan pemain Sriwijaya FC tersebut beberapa kali mengancam gawang tim tamu lewat tusukannya dari sektor kiri. Tercatat ia juga sempat menyelamatkan gawang dari tendangan pemain Filipina dari kesalahan Markus H. mengantisipasi bola.

Mudah-mudahan performa apik Nasuha dapat berlanjut saat menjalani partai Final nanti. Amin
Nasuha cedera
Rapor Nasuha: Filipina leg1 : 8   (penulis)
              Filipina leg2 : 7,5 (penulis)
 

Biodata Mohammad Nasuha :

Nama Lengkap       : Mohammad Nasuha
Tanggal Lahir          :15 Sep 1984 (Usia 26)
Tempat Lahir           :Serang, Tangerang
Negara                    :Indonesia
Tinggi Badan           :169 cm.
Berat Badan            : 63 Kg.
Peranan                   :Bek Sayap / Gelandang
Nomor Punggung     : 2 (Timnas)
Tim Klub                 : Persija

AFF 2010 FINAL: INDONESIA VS MALAYSIA

Indonesia vs Malaysia AFF 2010 Final

Indonesia Memastikan langkah melaju ke Final AFF 2010 menghadapi Malaysia, setelah menang atas Filipina agg. 2-0. Sementara itu Malaysia melaju ke Final AFF, setelah menang atas juara bertahan Vietnam, agg. 2-0.

Final AFF 2010 dilasungkan 2 leg, leg 1 di Malaysia (Stadion Bukit Jalil) tanggal 26 Desember 2010. leg 2 di Indonesia (SUGBK) tanggal 29 Desember 2010.
Akankah Indonesia dapat mengulang kemenangan pada fase group ?? Kita tunggu saja..

AFF: KEKOMPAKAN KALAHKAN SKILL INDUVIDU

Indonesia vs Filipina aff 2010

Indonesia menang secara agregat atas Filipina 2-0. Dengan 1-0 di leg 1, dan 1-0 di leg 2. Dimana 2 gol tersebut dicetak oleh Christian Gonzales.Dengan hasil tersebut Indonesia patut bangga karena dapat melaju ke Final dan mengatasi ancaman super-naturalisasi dan permainan induvidual oleh Filipina.

Indonesia berhasil merebut kemenangan 1-0 atas Filipina di semifinal pertama Piala AFF, Kamis 16 Desember 2010. Bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, gol tunggal Indonesia dicetak Cristian Gonzales di babak pertama. Pada menit ke 30 umpan panjang Firman Utina gagal diantisipasi Neil Etheridge dan disundul Gonzales sehingga bola mengarah ke gawang sehingga tercipta gol.

Gonzales setelah mencetak gol
Indonesia juga berhasil meraih kemenangan pada semifinal leg 2 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, yang mana kali ini Indonesia bertindak sebagai tuan rumah. Gol tercipta dengan indah pada menit 42 oleh Gonzales dengan menendang bola dari luar kotak penalti dan menghujam deras ke pojok kanan atas gawang Neil Etheridge.

Pada laga itu terlihat sekali perbedaan kualitas pemain naturalisasi Filipina dengan yang asli Filipina. Seperti permainan apik Younghusband bersaudara dan kiper Fulham, Neil Etheridge.

Rabu, 08 Desember 2010

PEMAIN NATURALISASI FILIPINA

Pemain Filipina naturalisasi: 

Jason De Jong
Pemain 20 tahun ini memiliki darah Filipina. Sebelum memilih membela Filipina, De Jong sempat diundang KNVB untuk bermain di Timnas Belanda U-19, namun penawaran itu ditolaknya dan dia lebih memilih bergabung dengan Timnas Filipina. Posisinya Gelandang.

Neil Etheridge
Pemain cadangan Fulham ini sempat berpikir lama untuk menerima tawaran membela Timnas Filipina. Pemain 20 tahun kelahiran London  ini memiliki darah Filipina-Inggris. Posisinya Kiper.

Robert James Dazo Gier
Pemain 30 tahun ini kini bermain di Ascot United, klub yang bermain di Hellenic Football League, sebuah liga yang meliputi klub-klub di tujuh wilayah di Inggris.

Manuel Ott
Bergabung dengan Timnas U-19 Filipina pada 2009. Gelandang kelahiran 1992 berdarah Jerman ini bermain di klub Bundesliga 2, Ingolstadt 04.

James Younghusband
Lahir 4 September 1986 di Ashford Middlesex Inggris. Kariernya dimulai di akademi Chelsea pada 1996, ketika umurnya 10 tahun. Di timnas Filipina James bermain di posisi gelandang.

Phillip "Phil" Younghusband
Sejak 2008, saudara kandung James Yonghusband ini tidak lagi terikat dengan tim cadangan Chelsea juga, dan kini memperkuat klub Superliga Denmark, Esbjerg Fb.

Ray Anthony Jonsson
Bek kiri kelahiran Islandia 1979 ini sempat membela Timnas Islandia U-21, namun dia tidak dipanggil lagi di timnas Islandia sehingga pemain yang memiliki darah Filipina.

Alexander Charles Luis Borromeo
Berposisi sebagai gelandang bertahan, kelahiran San Francisco, Amerika Serikat 1983 ini membela timnas Filipina sejak 2004.

Chris Greatwich
Greatwich mengawali karir sepakbolanya dari tim Brighton and Hove Albion.
Greatwich pertama kali memperkuat timnas Filipina pada 2004 lalu.
 
Mudah-mudahan saja Indonesia dapat mengatasi perlawanan para pemain Filipina ini agar dapat lolos ke final Piala AFF 2010. Maju Indonesia!!

AFF: INDONESIA BERTEMU FILIPINA DI SEMIFINAL

SEMIFINAL AFF 2010
INDONESIA vs FILIPINA
MALAYSIA vs VIETNAM

Kesebelasan Filipina mencetak sejarah dengan lolos ke semifinal AFF 2010, walau ditahan imbang Myanmar 0-0. Sementara itu, Vietnam berhasil menang atas Singapura 1-0. Di semifinal, Filipina menantang Indonesia pada tanggal 16 dan 19 Desember. Indonesia harus mewaspadai kekuatan baru Asia Tenggara itu dengan 8 pemain Naturalisasi nya!!!

AFF: INDONESIA SEMPURNA, THAILAND MENANGIS

Pertandingan Indonesia vs Thailand 2010
Sempurna! Satu kata untuk Timnas Indonesia, tak cukup menjadi juara grup A piala AFF 2010, Indonesia menutup fase grup dengan nilai 9. Point tersebut diperoleh dari hasil kemenangan Indonesia vs Thailand dengan skor tipis 2-1 di Stadion GBK Selasa malam (7-12-2010). Pertandingan berlangsung sangat dramatis dan menegangkan karena Thailand sempat unggul terlebih dahulu, dan mendominasi permainan. Namun akhirnya berkat perubahan taktis Alfred Riedl, Indonesia dapat memenangkan pertandingan.

Gol:
THA- '68 Suree Sukha
INA- '81 Bambang Pamungkas (P)
        '88 Bambang Pamungkas (P)

Berkat hasil ini, Indonesia berhak lolos ke fase knockout dengan Malaysia sebagai pendamping setelah pada waktu yang sama berhasil menghancurkan Laos 5-1 di Stadion Jakabaring, Palembang, Malaysia dengan point 4, unggul 2 point dari Thailand, yang harus menerima kenyataan tersingkir untuk kedua kalinya dalam fase grup dalam piala AFF. Sementara itu kursi kepelatihan Thailand pun memanas, seiiring isu pemecatan Bryan Robson yang telah gagal.

Minggu, 05 Desember 2010

AFF: INDONESIA MENANG, JUARAI GRUP A

Irfan berebut bola dengan pemain laos
Indonesia vs Laos 6-0
Hebat benar Timnas Indonesia, pada tanggal 5 Desember 2010 Indonesia membantai Laos 6-0 pada piala AFF 2010. Dengan kemenangan ini Indonesia lolos ke babak berikutnya sebagai Juara Grup A karena di lain laga Malaysia dapat menahan Imbang Thailand. Jadi hari Rabu, partai Indonesia vs Thailand bisa dibilang tidak menentukan. Ini juga kesempatan pemain cadangan untuk dapat menjadi starter.

Pencetak Gol:
'26 Firman Utina (P)
'34 M.Ridwan
'50 Firman Utina
'61 Irfan Bachdim
'74 Arif Suyono
'80 Oktavianus M.

Kamis, 02 Desember 2010

IRFAN BACHDIM, CHRISTIAN GONZALES PAKAI BAJU TIMNAS INDONESIA

Pemain Naturalisasi memang agak aneh dilihat bila bermain dalam suatu negara, namun yang paling penting ialah rasa kebanggaan pada dirinya serta teknik tinggi yang dimilikinya. Seprti Irfan Bachdim dan Christian Gonzales yang terlihat memakai baju Timnas Indonesia,
Bagi yang belum tahu, baju Timnas Indonesia di AFF 2010:

Foto Irfan Bachdim pakai baju Timnas Indonesia:

Irfan dengan Baju Timnas Indonesia baru
Irfan dengan Baju Timnas Indonesia (jaket)
Irfan dengan Baju Timnas Indonesia lama


Irfan Bachdim (dalam PES/Game) Dengan kostum Timnas Indonesia
Foto Christian Gonzales pakai baju Timnas Indonesia
Christian Gonzales dengan Baju Timnas Indonesia lama
Christian Gonzales dengan Baju Timnas Indonesia baru




AFF: INDONESIA 5-1 MALAYSIA, FANTASTIS!


Hasil Terbaru:
Indonesia membuka AFF Cup 2010 dengan gemilang. Menghadapi Malaysia, skuad Alfred Riedl itu menang besar, 5-1. Lima gol bersarang di jala Malaysia, Cristian dan Irfan sama-sama menciptakan satu gol, sementara tiga lainnya disumbangkan M. Ridwan, Arief Suyono dan gol bunuh diri Mohamad Asrarudin.

Jalannya pertandingan:


Bermain menguasai pertandingan, Indonesia dikejutkan dengan gol Malaysia melalui Norshahrul Idian yang mengelabui bek Hamka Hamzah. Namun keunggulan Malaysia tidak begitu lama, pada menit 21 umpan Nasuha dari sayap kiri dengan sepakan keras mengenai bek Malaysia Mohamad Asrarudin hingga menyamakan kedudukan 1-1. Menit 31 indonesia membalikkan keadaan dengan gol dari pemain naturalisasi Christian Gonzales usai menerima umpan dari Firman Utina sehingga indonesia unggul 2-1.
Keunggulan di perbesar lagi pada babak kedua menjadi 3-1 setelah M.Ridwan memanfaatkan lengahnya barisan pertahanan Malaysia. Gol keempat tercipta melalui pemain pengganti Arif Suyono yang menggantikan M. Ridwan melaui umpan dari bek kiri M. Nasuha yang gagal di antisipasi bek Malaysia. Pada detik-detik terakhir, Irfan Bachdim mencetak gol perdananya setelah menerima umpan dari Okto Maniani.
 -------------

Duet baru antara Cristian Gonzales dengan Irfan Bachdim di lini depan, terbukti dapat memberi warna baru bagi permainan Timnas Indonesia.  Christian mampu mengatasi perlawanan fisik dari bek lawan, ssedangkan pergerakan Irfan begitu taktis dan begitu efisien. Satu nama lagi yang pantas mendapatkan pujian adalah Oktavianus Maniani. Okto mampu melakukan tusukan dari sayap kiri dengan baik dan nyaris terus berlari sepanjang pertandingan.

Berkat kemenangan ini, Indonesia memimpin klasemen sementara Grup A dengan nilai 3. Posisi dua dan tiga ditempati oleh Thailand dan Laos yang sama-sama mengoleksi nilai satu poin. Thailand diluar dugaan ditahan imbang Laos ,2-2. Selanjutnya Indonesia akan bersiap mati-matian melawan Laos untuk meraih tiket semifinal. Mudah-mudah Timnas Indonesia bisa menampilkan sepakbola atraktif dan menang kembali.

Gol: Malaysia
’18 Norshahrul Idian

Gol: Indonesia
’21 Mohamad Asrarudin (OG)
’31 Christian Gonzales
’53 Muhamad Ridwan
’77  Arif Suyono
‘90+3 Irfan Bachdim